![]() |
TKSK Karangtengah dan Pendamping Rehsos mendampingi Balai Sentra Terpadu Inten Suweno Kemensos RI memberikan bantuan langsung diterima oleh mang sandi. |
Fokusdesa.com // Senin, 3 Maret 2025, TKSK Karangtengah dan Pendamping Rehsos mendampingi Balai Sentra Terpadu Inten Suweno Kemensos RI dalam melakukan respon kasus terhadap penyandang disabilitas, Sandi, yang beralamat di Kp. Jero Rt 03 Rw 03 Desa Maleber.
Dalam respon kasus tersebut, Balai Sentra Terpadu Inten Suweno Kemensos RI memberikan bantuan berupa peralatan tidur, seperti kasur, bantal, guling, dan sprei, serta sembako, seperti beras, susu, dan lauk pauk.
Bantuan ini diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan hidup Sandi untuk beberapa hari kedepan dan meningkatkan kenyamanan tidurnya.
Namun, permohonan kursi roda untuk Sandi tidak dapat dipenuhi karena kursi roda yang saat ini digunakan masih layak pakai dan belum mencapai umur 1 tahun. Semoga bantuan lainnya dapat membantu memenuhi kebutuhan hidup Sandi.
Rasa syukur dan terima kasih Sandi kepada TKSK Karangtengah dan pendamping Rehsos juga Balai Sentra Terpadu Inten Suweno Kemensos RI sangat tulus dan menyentuh. Semoga bantuan tersebut dapat terus membantu meringankan beban hidup Sandi dan memberikan harapan baru bagi masa depannya."ucap sandi.
0Komentar