Menurut pengurus DPD NasDem Cianjur, kegiatan ini merupakan sarana bagi DPD untuk menjaga dan merawat silaturahmi di antara para kader serta masyarakat. Dalam dinamika politik, sering terjadi salah paham, dan melalui momen seperti ini, semuanya bisa cair dan saling memaafkan.
Kegiatan ini juga menjadi refleksi atas 100 hari kerja Bupati Cianjur, Wahyu Ramzi. Sejumlah gebrakan telah terlihat dalam upaya memajukan daerah, seperti program Gorol Rembug Warga yang menjadi favorit masyarakat.
DPD NasDem Cianjur berharap kegiatan ini dapat terus berlangsung setiap tahunnya sebagai wujud kepedulian terhadap sesama. Sebanyak 500 paket takjil dibagikan kepada masyarakat, serta santunan diberikan kepada 70 anak yatim.
**Aganjar**
0Komentar